Wednesday, February 26, 2014

Apa Itu Rekber?

Belanja Nyaman dan Tenang dengan Rekber (Rekening Bersama)
apa itu rekber
Rekber


Rekber? Pernah denger kan? yang hobby belanja online pasti sudah tidak asing dg istilah ini. Apa sih rekber itu? Rekber merupakan akronim dari rekening bersama. Rekening bersama ini semacam rekening milik pihak ketiga di luar pembeli dan penjual.  Fungsinya untuk menampung dana sampai barang terkirim ke pihak pembeli. Alurnya bagaimana?
Pertama, pembeli melakukan transfer ke pihak rekber. Tentunya setelah pembeli dan penjual melakukan deal
Kedua, pihak rekber menginformasikan bahwa si penjual sudah melakukan pembayaran
Ketiga, pihak penjual mengirim barang
keempat, barang sampai, pembeli menginformasikan ke penjual bahwa barang telah diterima dengan baik
kelima, pihak rekber mencairkan uang ke penjual. Transaksi selesai.

Gampang kan?
"Aduh ribettt deh", ya itu komentar beberapa orang yang kadang tidak mau repot.
Oke lah tak masalah tak menggunakan rekber tapi siap2 saja menerima risiko barang tak kunjung datang jika berhubungan dg penipu. 
Banyak (calon) pembeliku yang ragu atau takut tertipu ketika mau bertransaksi denganku. Aku selalu menawarkan pakai rekber kepada mereka, tapi jawaban mereka sebagian besar "rekber itu apa?". Kalau sudah seperti ini aku jadi malas untuk memberikan pengertian. Ketika moodku lagi bagus tentu aku meyakinkan mereka hingga akhirnya deal, tapi ketika lagi badmood sudah deh tidak aku yakinkan. Hehehehe....

Bagiku menggunakan rekber itu mudah banget. Banyak jasa yang menyediakan rekber. 
Kalau di Kaskus tuh ada Blakpanda, Sanbank, dll. Aku belum pernah menggunakan ini karena memang jarang banget buka kaskus. hehehe
Di grup jual beli di FB juga banyak yang menyediakan, seperti grup Jual-Beli Yuk Disini  (JBYD), Private Kos (PKoS), dan lain-lain. Yang megang duitnya adalah admin yanga da di situ. Bisa dipercaya insyaallah. 
Market place seperti Bukalapak.com dan Tokopedia.com juga menyediakan. Nah, untuk Toped ini enak banget. Aku juga punya lapak di sana. Banyak pembeli yang datang dari sana. Tanpa babibu biasanya ada orderan masuk.
Dan yang sering aku gunakan adalah Inapay. Sayang sekarang sudah berbayar :(.

Mungkin masih banyak lagi rekber2 yang lain. 

Itulah sekilas tentang rekber...


No comments:

Post a Comment